Minggu, 22 November 2015

SEJARAH BERDIRINYA LPK ANNY JAYA


LPK Anny jaya didirikan oleh ibu Anny pada tahun 1999. Pada awal berdirinya, LPK Anny Jaya bernama Kursus Menjahit Pakaian Wanita dan Anak Anny yang berlokasi di wilayah Cilangkap-Cibinong. Setelah tahun 2001, nama kursus menjahit diubah menjadi Anny Jaya yang kemudian pindah ke wilayah depok kelapa dua tepatnya depan kampus gunadarma.




Melalui proses yang panjang, Kami ditunjuk oleh Dinas Pendidikan sebagai salah satu lembaga yang mendapatkan dana dari pemerintah pusat untuk memberikan pendidikan gratis bagi fakir miskin dan anak-anak yatim. Hal ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi Kami, karena tidak semua kursus menjahit mendapatkan kesempatan tersebut.






Kami merupakan lulusan dari salah satu universitas swasta di Surabaya, mempunyai beberapa ijazah menjahit dari pemerintah Jakarta pusat dan sertifikat advance atau lanjutan mahir sehingga dapat diterbitkan surat izin kursus dari Walikota Depok menjadi LPK ANNY JAYA.

Karena terkendala jarak antara tempat kursus dengan tempat tinggal, Kami pindah ke wilayah Cibinong agar tempat kursus dan tempat tinggal berada di satu lokasi. Alhamdullilah sampai sekarang tempat kursus LPK ANNY JAYA yang berlokasi di jl. Raya Cikaret Simpang Al-Falah Gang Perintis Cikaret-Cibinong tetap aktif berjalan. Sesuai dengan misi kami yaitu “Memberikan Pendidikan Ketrampilan Membentuk Pribadi yang Mandiri”, para lulusan Kami dapat membuka usaha sendiri, seperti usaha jahit atau butik bahkan ada yang membuka galeri pakaian dari produksi karya sendiri. Kami memberikan pengajaran secara semi privat dengan metode pola yang sangat praktis dan tidak rumit yaitu system eropa-london dengan hasil jahitan memakai metode butik, sehingga menghasilkan jahitan yang lebih rapih.